Pria Medan Ini Bawa Pulang Miliaran Rupiah, Jadi Pemenang Poker Dunia – Permainan Poker bukan termasuk ke dalam salah satu jenis permainan judi yang mudah untuk dimenangkan karena tidak banyak pemainnya yang berhasil membawa keuntungan yang diinginkan dari permainan ini, namun tidak bagi John Juanda. John Juanda atau yang biasa dikenal sebagai JJ adalah salah satu pemain Poker profesional yang berasal dari Medan. Berikut informasi mengenai pemain berprestasi ini.
John Juanda atau yang bernama lengkap Jonathan Juanda adalah pria asal Medan yang menyabet gelar sebagai pemain Poker internasional selama 5 kali di tahun yang berbeda. JJ sendiri awal mulanya hanya menyukai permainan Poker dan memainkannya di waktu senggangnya ketika menempuh pendidikan di Universitas Oklahoma State di tahun 1990.
Sebenarnya hobinya main Poker ini datang dari kecintaan sang ayah dengan permainan judi. JJ sendiri mengatakan bahwa ketika dirinya masih kecil, dia sering melihat ayahnya bermain judi. Namun, nasib buruk selalu menimpa ayahnya karena selalu mengkonsumsi minuman beralkohol ketika berjudi sehingga sering kalah. Karena hal inilah, ayahnya selalu mengingatkan JJ untuk tidak bermain judi. Pada kenyataannya, sekarang JJ menjadi salah satu pemain Poker profesional kelas dunia.
Karir di Permainan Poker Profesional
Berawal dari hobinya menonton ayahnya ketika bermain judi, JJ mengembangkan pengetahuanya tersebut untuk meniti karir sebagai pemain Poker. JJ belajar banyak dari pengalaman ayahnya tersebut sehingga bisa mengembangkan kelebihan yang ada di dalam dirinya dan menciptakan strategi yang baik untuk mengalahkan lawannya di meja permainan Poker.
JJ tidak pernah meminum minuman beralkohol ketika berjudi sehingga konsentrasi di meja permainan Poker tetap terjaga. Sesekali bahkan terlihat JJ memesan minuman beralkohol, namun kemudian minuman tersebut diberikannya kepada pemain yang ada di meja permainan yang sama.
Keahliannya di dalam permainan Poker ternyata membawanya kepada kemenangan di turnamen Poker internasional World Series of Poker selama lima kali. Sebenarnya JJ bergabung di enam tahun yang berbeda, namun dia hanya bisa menang di lima tahun yang berbeda, yaitu pada tahun 2002, 2003, 2011, dan 2014. Kemenangannya tersebut membuat JJ masuk ke daftar 10 pemain dengan kemenangan terbanyak. Tidak hanya itu saja, pada tahun 2015, JJ juga menjadi pemain Poker profesional yang namanya tercantum di Poker Hall of Fame di Las Vegas.
Dari kemenangannya tersebut, JJ berhasil mengantongi uang sebesar 28 miliar rupiah dan JJ berniat untuk mendonasikan uangnya tersebut untuk membantu pengobatan medis masyarakat yang kurang mampu di kampung halamannya.
Memenangkan ajang kompetisi Poker internasional di lima periode yang berbeda dan membuatnya mendapatkan keuntungan sebesar sekitar 28 miliar rupiah ternyata tidak membuat JJ lupa diri. Dengan keuntungan besar yang didapatkannya tersebut, JJ bahkan ingin menyumbangkannya.